Perayaan HUT TNI ke-79, Polres Malang Berikan Kejutan Markas TNI

Ekspow.id, Malang– Kepolisian Resor (Polres) Malang, Polda Jawa Timur, memberikan penghormatan dan ucapan selamat kepada Tentara Nasional Indonesia (TNI) dalam perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 yang jatuh pada Sabtu, 5 Oktober 2024. Kegiatan ini berlangsung penuh semangat kebangsaan dengan simbol solidaritas antara TNI dan Polri.

Wakapolres Malang, Kompol Imam Mustolih, bersama jajaran pejabat utama Polres Malang mengunjungi markas komando TNI di wilayah Malang secara berurutan. Rombongan Polres Malang membawa tumpeng nasi sebagai simbol penghormatan dan ucapan selamat. Kunjungan dimulai dari Markas Kodim 0818 Malang-Batu, Pangkalan TNI AU Abdul Rachman Saleh, hingga Divisi Infanteri 2 Kostrad.

Di Markas Kodim 0818 Malang-Batu, rombongan Polres Malang diterima langsung oleh Komandan Kodim, Letkol Inf Yuda Sancoyo. Sementara itu, di Lanud Abdul Rachman Saleh, Marsma TNI Firman Wirayuda selaku Komandan Pangkalan, menerima kehadiran Wakapolres dan jajarannya. Serta kunjungan terakhir ke Divisi 2 Kostrad diterima oleh Irutum It Divif 2 Kostrad Kolonel Arm Tri Wahyu Aji.

Wakapolres Malang, Kompol Imam Mustolih, menyampaikan ucapan selamat kepada TNI atas dedikasi dan pengabdiannya sebagai garda terdepan dalam menjaga kedaulatan negara. 

“Kami dari Polres Malang dengan tulus mengucapkan selamat ulang tahun kepada TNI yang telah menjadi pilar utama keamanan nasional. Semoga TNI semakin kuat, maju, dan selalu menjadi pelindung rakyat Indonesia,” ungkap Kompol Imam Mustolih, Sabtu (5/10/2024).

Perayaan HUT TNI ke-79 yang mengusung tema “TNI Modern Bersama Rakyat Siap Mengawal Suksesi Kepemimpinan Untuk Indonesia Maju” memiliki makna mendalam. Tema ini menegaskan komitmen TNI dalam menjaga keutuhan wilayah NKRI serta mendukung percepatan pembangunan nasional. Hal ini sejalan dengan misi TNI yang semakin profesional, modern, dan selalu dekat dengan rakyat.

Sementara itu, Kasihumas Polres Malang AKP Ponsen Dadang Martianto, mengatakan selain di tingkat kabupaten, perayaan serupa juga dilaksanakan oleh jajaran Polsek di seluruh wilayah Kabupaten Malang. Mereka mendatangi Markas Koramil untuk memberikan ucapan selamat dan penghormatan kepada prajurit TNI.

Momen penuh persaudaraan dan kekeluargaan terjadi ketika para anggota TNI dan Polri saling bersalaman, menegaskan hubungan erat yang telah terjalin. Pemberian tumpeng nasi oleh Wakapolres Malang dan Kapolsek jajaran menjadi simbol nyata dari kolaborasi TNI-Polri sebagai dua lembaga yang bekerja sama dalam menjaga ketertiban dan keamanan nasional.

“Solidaritas dan kebersamaan antara TNI dan Polri menjadi elemen penting dalam mewujudkan Kamtibmas kondusif. Sinergi ini diharapkan semakin memperkuat dalam menjalankan tugas demi bangsa dan negara,” ujar AKP Dadang.

Perayaan HUT TNI ke-79 ini tidak hanya sekadar seremonial, tetapi juga menjadi bukti nyata bahwa TNI dan Polri selalu siap bahu-membahu dalam menjaga ketertiban, keamanan, dan keutuhan NKRI. (anan)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *