Kak Achmadi Didampingi KH Mughni  Blusukan di Dua Kecamatan, Bantu Dhuafa dan Fakir Miskin

Ekspos.id, Pamekasan – Kak Achmadi di dampingi oleh KH. Mughni Mukammal tokoh pantura blusukan ke kecamatan pasean dan ke kecamatan Batumarmar berbagi berkah di bulan puasa ramadhan 1445 H, memberikan sembako kepada dhuafa dan fakir miskin.

KH. Mughni merasa bangga bisa mendampingi Kak Achmadi bersilaturrahmi ke ulama, tokoh masyarakat pantura dan sambil memberikan bantuan berupa sembako  kepada masyarakat pantura.

Kak Achmadi di mata KH Mughni adalah sosok yang sederhana, ramah kesemua orang apalagi teman dekatnya dan tidak pernah sombong, ujar KH Mughni mantan ketua pengurus Pon. Pes. Banyuanyar. 

KH. Mughni, menilai bahwa Achmadi adalah sosok figur yang merakyat serta dekat dengan ulama’, tokoh masyarakat dan anak muda serta loyal terhadap masyarakat.

Achmadi, bukan hanya ketika mau mencalonkan diri sebagai bupati yang memberikan bantuan terhadap anak Yatim, kaum dhuafa dan fakir miskin, namun Kak Achmadi berbagi-bagi sembako setiap tahun, ucap KH. Mughni ketika mendampingi silaturrahmi ke ulama, tokoh dan acara santunan anak yatim juga bagi-bagi sembako. (Jum’at, 05/04/2024).

KH Mughni, juga menjelaskan bahwa Kak Achmadi adalah salah satu teman pondok di pesantren banyuanyar yang sangat santun, lucu dan setia kawan. “InsyaAllah figur yang lahir dari pesantren Banyuanyar ini bisa memimpin Pamekasan, lebih maju kedepannya,”.

Kedepannya, lanjut KH Mughni akan terus mengenalkan sosok Achmadi kepada masyarakat Pantura (Kec. Waru, Kec. Pasean dan Kec. Batumarmar).

“Mudah-mudahan Achmadi ini menjadi pemimpin yang amanah dan bisa mengayomi masyarakat Pamekasan,” pungkasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *