Menjelang Hari Raya Idul Fitri Satlantas Polres Sampang Bersama Supervisi Polda Jatim Survey Jalan Jalur Black Spot dan Trouble Spot

Ekspos.id, Sampang – Selasa (11/03/2025), Satlantas Polres Sampang bersama Supervisi Polda Jatim menyurvei sejumlah jalur black spot dan trouble spot di jalan Raya Jrengik dan jalan Raya Camplong, Kegiatan ini dilakukan untuk memperlancar pengamanan jelang arus mudik Lebaran 1446 H.

Hadir langsung Kasubditkamsel AKBP Edith Yuswo Widodo S.I.K., Kanit Audit dan Inspeksi AKP Darwoyo.S.H.; M.H.,Kanit Jemenopsrek IPTU Matheus Jaka Iswantara, M.H serta 2 Anggota Polda Jatim.

Ikut hadir Kasat Lantas Polres Sampang AKP Sigit Ekan Sahudi.S.H.; M.M., Kasi Darat Dishub Kab.Sampang Khotibul Umam.S.H., PUPR Kab.Sampang Sahrul, Ps.Kanit Kamsel Polres Sampang Aipda Agus Sugianto dan Anggota Satlantas Polres Sampang.

Kapolres Sampang AKBP Hartono,S.PD, M.M melalui Kasat Lantas Polres Sampang AKP Sigit Ekan Sahudi, S.H, M.M, menyatakan bahwa kedatangan Supervisi Polda Jatim mengecek langsung jalan BlackSpot di Jl.Raya Jrengik Ds.Jungkarang Kecamatan Jrengik Kabupaten Sampang dan dilanjutkan pengecekan Troublespot di Jl.Raya Camplong Ds. Tanjung Kecamatan Camplong Kabupaten Sampang,”jelas AKP Sigit Ekan Sahudi, Selasa (11/03/2025).

Setelah kami cek bersama banyak hal yang kami temukan seperti di jalan raya Jrengik aspal bergelombang serta gundukan yang berpotensi membahayakan pengendara, ini perlu perawatan aspal untuk meningkatkan kenyamanan pengguna jalan.

Di Bencelok kami temukan lubang besar hingga batu kerikil terlihat yang sangat membahayakan pengendara,” jelasnya.

Sedangkan di Jalan Raya Camplong banyak jalan tikungan dan jalur blackspot yang membutuhkan pemasangan speed trap, serta perlu rambu-rambu lalu lintas yang harus ditambah.

“Kami berharap masyarakat tetap berhati-hati dan waspada dijalan apalagi sekarang masih musim penghujan, serta tetep mematuhi aturan lalu lintas.

Dan kami juga berharap, jikala menemukan kondisi jalan lubang ataupun bergelombang yang berpotensi membahayakan, segera laporkan kepada pihak terkait agar dapat segera ditindaklanjuti,”harapnya.

Penulis: CJ

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *