Meriahkan HPN Ke – 75, PIJP Bersama Pemkab Pamekasan Bagikan Sembako Ke Puluhan Lansia Tidak Mampu

Sekda Pamekasan Bersama Waka Polres Saat Berikan Santunan Ke Lansia

Ekspos.id, Pamekasan -Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pamekasan bersama Paguyuban Insan Jurnalis Pamekasan (PIJP) menggelar bhakti sosial dalam rangka merayakan Hari Pers Nasional (HPN) ke-75 tahun 2021 di Pendopo Ronggosukowati Pamekasan, Kamis, (18/02/2021)

Bhakti sosial yang digelar oleh sejumlah rekan media yang tergabung di Forum PIJP ini mengambil tema “Bangkit dari Pandemi dan Pemulihan Ekonomi, Pers Sebagai Akselerator Perubahan,”.

Bupati Pamekasan melalui Sekretaris Daerah (Sekda) Totok Hartono dalam sambutannya mengatakan bahwa, Jurnalis di Pamekasan adalah mitra pemerintah dalam mewujudkan kebijakan – kebijakan agar Pamekasan bisa bergerak dan bisa berdaya saing dengan Kabupaten lainnya. 

“Pemkab Pamekasan dan para jurnalis sebaiknya bersinergi untuk melawan penyebaran pandemi covid-19 dengan peran dan tugas masing – masing”, sambutnya.

Selain itu, Totok Hartono berpesan agar para jurnalis yang bertugas di Pamekasan bersama – sama menangkal berita hoax yang membuat masyarakat bingung.

“Saya harap para jurnalis yang bertugas di Pamekasan untuk bersama – sama mengedukasi masyarakat dengan memerangi berita hoax yang selama ini dengan mudah tersebar di masyarakat”, tambahnya.

Sementara Ketua PIJP, Sujak Lukman  mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang terlibat dalam acara peringatan HPN ke 75. 

“Sesuai tema kita, Insan pers harus menjadi akselerator perubahan dan berperan serta membantu dalam pemulihan ekonomi, terutama di Pamekasan”, ucapnya.

Selain itu Abang Sujak panggilan akbrabnya menambahkan bahwa, kegiatan Pers bersama Pemkab Pamekasan kali ini sebagai wujud kepeduliannya kepada para lansia yang tidak mampu.

“Sasaran yang mendapat bantuan sembako dan uang tunai dari kami ada sekitar 50 orang lansia, walau sedikit dan tidak seberapa semoga bermanfaat dan bisa membantu meringankan kebutuhannya”, ujarnya.

Sedangkan Ketua PWI Pamekasan, Abd Aziz menyampaikan bahwa, peran pers itu sangat penting bagi pemerintahan.

“Harapan kami kepada jurnalis di Pamekasan bisa mendukung Program – program Pemerintah untuk pembangunan di kota gerbang salam ini, dan kami PWI mengapresiasi karya – karya teman jurnalis, apalagi kegiatan baksos yang mendukung kearifan lokal”, tuturnya.

Perlu diketahui di acara Bakti Sosial PIJP, dihadiri Sekda Kab. Totok Hartono, Wakapolres, Kompol Khadafi, Kodim 0826/Pamekasan dihadiri Kapten Joelian, Kadinsos, M. Tarsun, Diskominfo, Adi, Kabag Kesra, BPBD, Dinkes, hadir pula ketua PWI, AJP, FWP, JCP, PIJP dan perwakilan IWO. (M.Halili)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *