PDI-P Akan Usung Kader Sendiri Bertarung Lawan Khofifah di Pilgub Jatim

Oplus_131072

Ekspos.id, Surabaya – Ketua DPW PDI-P, Sa’id Abdullah menyampaikan memang awalnya sudah melakukan komunikasi politik yang intens dengan calon gubernur petahan Khofifah, namun DPP partai PDI perjuangan mempunya opsi lain untuk pilgub jawa timur, akan memajukan kader sendiri untuk bertarung melawan mantan gubernur.

Sa’id Abdullah setelah berdiskusi panjang dengan pengurus PDIP di Kabupaten, Wilayah dan Pusat, maka kemungkinan saya akan mengusung kader partai sendiri dengan berbagai usulan. (14/5/24)

Usulan dari Kabupaten dan wilayah menjadi pertimbangan, sudah mendekati finalisasi akan mengusung kader dari partainya sendiri, persoalan siapa yang akan mendapat rekomendasi dari pengurus DPP PDIP, tunggu saja nanti hasilnya. Apakah itu ibu Tri Rismaharani atau Abdullah Azwar Anas masih belum ada kejelasan.

Namun yang jelas PDIP akan mengusung kader terbaiknya untuk melawan Khofifah di Pimilihan Gubenur Jawa Rimur 2024 mendatang. 

“Kita tunggu saja keputusan dari DPP PDIP, itu semua sudah di sampaikan oleh Sekretaris Jenderal PDI-P Hasto Kristiyanto di Jakarta Kemarin kepada awak media Hasto menyampaikan bahwa PDI Perjuangan sudah mengeluarkan surat tugas kepada sejumlah kader yang bakal kembali dimajukan pada Pilkada 2024 mendatang.”

Komunikasi dengan partai lain saya sudah lakukan, seperti ke partai PPP, PKB, Nasdem, Gerindra dan Golkar, di PPP ada teman baik saya mas Awiek (Achmad Baidowi) sama-sama dapil Jatim Wilayah Madura, ada juga Thoriqul Haq kader PKB mantan Bupati Lumajang, dan ada juga Sarmuji ketua DPW Golkar Anggota DPR RI akrab juga dengan saya. Jejaring kesemua partai lain sudah dilakukan bahkan ke kader partai lain yang menurut mereka orang terbaiknya itu saya sudah lakukan, sudah intens komunikasi. Namun mengingat pendaftaran masih jauh pada 24 sampai 27 Agustus,” ungkapnya.

Sa’id Abdullah politisi asal Madura memasrahkan semua itu kepada keputusan partai namun saya hanya mengajukan perbandingan untuk Bakal Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jatim yang pas itu antara Jawa-Madura. Abdullah Azwar Anas & Achmad Baidowi, itu saja. Dipandang dari ketokohannya sama-sama putra kiai, karir politik sudah luar biasa semua.

“Pengajuan saya di terima atau tidak itu bergantung kepada keputusan Ketua DPP PDI-I, dan semua itu saya akan terima keputusan DPP, kalau misal Partai menyetujui ibu Tri Rismaharani, saya sebagai ketua DPW PDI Perjuangan akan berusaha dengan segala cara yang optimal untuk memenangkan yang sudah di putuskan oleh Pimpinan pusat.”

Sa’id Abdullah, optimis menang untuk lawan Khofifah petahana di Pilgub Jawa Timur 2024 mendatang, namun butuh perjuangan ekstra dan inten komunikasi dengan tokoh tapal kuda, mataraman dan Tokoh Madura, tutupnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *