Pleno Terbuka; KPU Tetapkan Nomor Urut dan Pengundian Nomor Urut Paslon Pilkada Pamekasan 2024

Oplus_131074

Ekspos.id, Pamekasan, – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Pamekasan gelar rapat pleno terbuka tentang penetapan pengundian nomor urut dan penetapan nomor urut pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Pamekasan, di Azana Hotel, Jl Jokotole, Senin, 23 September 2024.

Nampak hadir dalam acara tersebut, Pj. Bupati, Forkopimda, Kepala OPD, Pj. Sekda, Ketua Bawaslu beserta komisionernya, Ketua KPU beserta Komesionernya, Semua PPK 13 Kecamatan, Pasangan BERBAKTI beserta rombongannya, Pasangan KARISMA beserta rombongannya, Pasangan TAUHID beserta rombongannya, akademisi dan tokohasyarakat.

Rapat pleno terbuka tentang pengundian dan penetapan nomor urut tersebut merupakan rangkaian tahapan pelaksanaan pilkada yang akan digelar serentak pada 27 November 2024 mendatang.

Mahdi, ketua KPU Pamekasan menetapkan nomor urut bagi paslon Bupati dan wakil Bupati Pamekasan 

Nomor urut 1. Pasangan “TAUHID” Fatah Jasin-Mujahid Ansori, 

nomor urut 2. Pasangan “KARISMA” Kholilurrahman-Sukriyanto, 

sedangkan nomor urut 3. di raih oleh pasangan “BERBAKTI” Ra.Bakir-Taufadi, pada pilkada 2024.

“Kami mengharap kepada semua pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati setelah penetapan nomor urut, untuk menjaga kedamaian dan kerukunan dalam melaksanakan tahapan kampaya pilkada sesuai dengan aturan yang telah di tetapkan oleh KPU Pamekasan.” ujar Mahdi mantan aktivis PMII. (ivan)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *