Polres Pamekasan Peringati HPN, Santuni Anak Yatim Jurnalis dan Berikan Doorpreze Kewartawan

Ekspos.id, Pamekasan, – Kepolisian Resor (Polres) Pamekasan memperingati Hari Pers Nasional (HPN) 2024 bertema “Meneguhkan Sinergi Bhayangkara Dengan Insan Pers” sekaligus santunan anak yatim jurnalis Pamekasan.

Diketahui, HPN jatuh pada tanggal 9 Februari. Pada peringatan HPN ke-29 tahun 2024 ini, Polres Pamekasan merayakan sebelum tanggal itu merayakannya pada tanggal 6 Februari. Pasalnya, sebagai bentuk sambutan atas HPN. 

Dalam kegiatan itu, Polres Pamekasan  menghadirkan beberapa komunitas jurnalis yang ada di Pamekasan: Komunitas Jurnalis Jawa Timur (KJJT), Ikatan Wartawan Online (IWO), Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Forum Wartawan Pamekasan (FWP), dan lainnya.

Kapolres Pamekasan, AKBP Jazuli Dani Irawan mengapresiasi  HPN  tahun 2024 untuk semua insan pers, khususnya yang bertugas di wilayah Kota Pamekasan. 

Menurutnya, selama ini, hubungan antara pers dengan Polres Kota Pamekasan sangatlah penting. Pasalnya, pers membantu memberikan informasi  kepada masyarakat.

“Pers adalah peran aktif untuk memberikan edukasi pencerahan informasi kepada masyarakat, dimana dimasa-masa pesta demokrasi sekarang ini banyak berita-berita yang hadir di masyarakat mungkin dalam bentuk yang tidak bisa dipertanggungjawabkan atau Hoaks,” ucap AKBP Jazuli, kepada awak media. Selasa (06/02/24).

Dia bilang, pembangunan di Kabupaten Pamekasan tidak lepas dari pers. “Disinilah saya minta para teman-teman pers untuk berjuang untuk bisa menepis semua berita hoaks demi persatuan, demi bangsa dan negara kita,” katanya. 

Dia menilai, pers adalah garda terdepan untuk menepis berita yang tidak dipertanggungjawabkan atau hoaks dengan menyampaikan informasi yang aktual.

“Harapannya tetap bisa bersinergi dengan semua pihak. Berita-berita yang disampaikan bisa semakin berkualitas, akurat, semakin up to date dengan realita sekarang, Selamat dan Sukses selalu untuk semua insan Pers, khususnya kota Pamekasan mudah-mudahan bisa lebih baik kedepannya,” katanya. (mel)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *