Ekspos.id, Pamekasan — Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Pamekasan nomor urut 3, Muhammad Baqir Aminatullah-Taufadi (BERBAKTI) menyampaikan komitmennya dalam debat ketiga yang digelar KPU di Hotel Odaita, Jumat, 15 November 2024.
Debat pemungkas ini mengangkat tema ‘Menyelaraskan Pelaksanaan Pembangunan Kabupaten Pamekasan dengan Pemerintah Provinsi Jawa Timur dan Pusat dalam Rangka Memperkokoh NKRI dan Kebangsaan’.
Calon Bupati Pamekasan, Muhammad Baqir Aminatullah mengatakan pemerintah daerah tidak bisa bergerak sendiri jika ingin daerah berkemajuan, perlu adanya relasi kuat dan kolaborasi dengan pemerintah.
Untuk itu, Ra Baqir komitmen untuk menyelaraskan kebijakan dan program daerah dengan Provinsi Jawa Timur dan pemerintah pusat.
“Pembangunan daerah tanggung jawab bersama, dipastikan ada keteribatan Provinsi Jawa Timur dan Pemerintah pusat, oleh karenanya, penting kolaborasi demi kemajuan Pamekasan,” terang Ra Baqir. (ivan)