Ekspos.id, Pamekasan – Setelah hari natal kemarin tanggal 25 Desember 2023, harga sembako naik drastis mulai dari cabe, bawang, gula pasir, beras, minyak dan sayur pun ikut naik, tomat, mentimun, sawi, kangkung dan lainnya.
Pedagang mengambil kesempatan dengan menaikkan semua harga bahan pokok karena mengingat tahun baru sebentar lagi katanya.
Sunarsih pedagang sayur di pasar blumbungan, setelah ditanya kenapa di naikan semua ibu, dia hanya menjawab dengan enteng, kan sekarang hampir tahun baru mas, jadi saya dengan pedagang yang lainnya kompak untuk menaikan karena yang lain ikut naik semua tuturnya.
Lanjut sunarsih, pedagang sayur mayur di Pasar Blumbungan, Larangan, Kabupaten Pamekasan mengaku, bukan hanya tomat, akan tetapi komoditas lainnya seperti cabai harganya juga naik. Cabai rawit biasanya Rp. 60.000/kg sekarang jadi Rp100.000/kg.
Hal senada diungkapkan pedagang sembako bernama Sunardi yang menuturkan, kenaikan juga terjadi pada gula. “Harga gula per kilogram dari Rp. 15.000 sekarang naik jadi Rp. 18.000,” kata Sunardi.
Tomat biasanya harga Rp.13.000/kg sekarang naik jadi Rp. 30.000/kg, ini kesempatan untuk menaikan omset menjelang tahun baru 2024.
Sekarang juga musim Caleg, Capres mas, jadi mudah seseorang untuk mendapat uang, sambil ketawa-ketawa, ya orang biasanya dapat uang dari caleg untuk transport ketika pencoblosan. Kalau tidak minta uang ke caleg kapan lagi, kan mereka ingat ketika mau butuh suara rakyat saja, setelah jadi yaa gak ingat rakyat lagi mas.
Sunardi sebagai pedagang bahan pokok sandang pangan sambil senyum-senyum memaparkan apa yang terjadi sekarang ini, tahun 2024 adalah tahun kebangkitan dan tahun politik praktis, jadi semuanya serba bersamaan, tutupnya. (mael)