Sosialisasi Pengawasan Pemilu 2024 Bersama Babinsa Bhabinkantibmas Serta Forum Beda Mesra  Kecamatan Singosari

Ekspos.id, Malang,- Singosari,– Pada hari Jumat, 11 Oktober 2024, mulai pukul 14.00 WIB hingga selesai, telah dilaksanakan kegiatan Sosialisasi Pengawasan dan Penanganan Pelanggaran Pemilihan Serentak Tahun 2024. Acara ini diselenggarakan di Rumah Makan Pak Maning, Jalan Raya Mondoroko, Kecamatan Singosari, Kabupaten Malang.

Gelar Kegiatan sosialisasi ini dihadiri oleh sejumlah tokoh dan perwakilan penting dari instansi diantaranya, Bapak Wellem (Plt Camat Singosari) ,Kompol Masyhur Ade (Kapolsek Singosari) ,Kapten ARH Heri Widodo (Danramil 0818/26 Singosari) ,Ahmad Muhidin (Bawaslu Kecamatan Singosari) ,Bapak Imron (PPK Kecamatan Singosari) ,Babinsa Koramil 0818/26 Singosari,Bhabinkamtibmas Polsek Singosari,Jajaran Bawaslu Kecamatan Singosari,Jajaran PPK Kecamatan Singosari,Forum Beda Mesra Singosari (Tokoh Lintas Agama dan Kepercayaan).

Kegiatan diawali dengan pembukaan dan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya, diikuti dengan lagu Perta Pemilu sebagai simbol semangat dalam menjaga integritas Pemilihan Serentak 2024.

Acara utama berupa sosialisasi yang dipandu oleh Bapak Agus dari Bawaslu Kecamatan Singosari. Materi yang disampaikan mencakup strategi pengawasan serta penanganan pelanggaran pemilu, dengan tujuan memastikan bahwa Pemilihan Serentak 2024 berlangsung dengan aman, jujur, dan adil.

Para pemateri yang menyampaikan materi utama dalam acara tersebut adalah,Iptu Loto Condro Siswanto (Kanit Reskrim Polsek Singosari), yang memberikan penjelasan mengenai penegakan hukum terhadap pelanggaran pemilu dan peran kepolisian dalam menjaga stabilitas selama proses pemilihan.

Bapak Wellem (Plt Camat Singosari), yang menguraikan peran pemerintah daerah dalam mendukung kelancaran pemilihan.

Kapten ARH Heri Widodo (Danramil 0818/26 Singosari), yang membahas peran TNI dalam pengamanan pemilu serta sinergi dengan pihak lain untuk menjaga ketertiban dan keamanan

Setelah sesi pemaparan, acara dilanjutkan dengan sesi tanya-jawab, di mana peserta yang hadir, termasuk jajaran Bawaslu dan PPK Kecamatan Singosari, aktif bertanya dan berdiskusi mengenai berbagai persoalan yang mungkin timbul selama pemilihan serentak, serta langkah-langkah yang harus diambil untuk menangani pelanggaran pemilu.

Acara diakhiri dengan sesi foto bersama sebagai simbol komitmen bersama dalam pengawasan dan penanganan pelanggaran pemilu. Selama kegiatan, acara berjalan dengan tertib dan aman. Semua pihak berharap agar Pemilihan Serentak 2024 di Kecamatan Singosari dapat terlaksana dengan lancar dan bebas dari pelanggaran, demi terciptanya pemilu yang berintegritas dan demokratis.

(Anta)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *